Rabu, 16 Februari 2011

Siasat “Palsukan” Bahan Asli

Bagi Anda yang hobi mencontek dan mencoba-coba resep dari buku masak atau majalah adalah aktifitas yang mengasyikkan. Kadangkala, keasyikkan ini kepentok karena kesulitan mencari bahan yang sesuai resep. Entah bumbunya sulit di dapat di toko, entah kita tak menyimpannya di kotak bumbu.
Tapi, jangan lantas menyerah begitu saja. Ingat pepatah “tak ada rotan akar pun jadi”. So, dengan sedikit siasat, kita manfaaatkan bahan yang ada!
Siasat 1:
Pada resep cake wortel Anda tertera buttermilk, tapi Anda lupa membelinya di supermarket. Don’t be panic! Anda punya susu segar di lemari es? Segera manfaatkan. Caranya: Tuang susu segar dalam wadah bersih, lalu tambahkan 1 sendok air jeruk nipis atau air cuka. Dalam 5 menit susu akan berubah menjadi bening dan terdapat gumpalan-gumpalan putih. Gumpalan putih inilah yang dapat Anda gunakan sebagai pengganti buttermilk.
Siasat 2:
Panko atau bread crumb. Dalam kamus resep Indonesia ke dua bahan ini sama dengan tepung panir. Tak perlu berhenti memasak saat bahan ini tak tersedia di lemari. Pakai siasat ini: Ambil beberapa lembar roti tawar sisa sarapan pagi, panggang dalam oven bersuhu 200ºC sampai roti kering dan tidak gosong. Lalu hancurkan dengan menggunakan blender. Gunakan tepung roti ini digunakan untuk membalut ikan atau daging. Supaya lebih sedap, Anda bisa tambahkan sedikit garam dan bubuk bawang. Dijamin masakan Anda makin gurih!
Siasat 3:
Beberapa resep cake atau minuman mencantumkan rhum sebagai tambahan citarasa dan aroma. Tapi jika Anda tidak terlalu menyukai bahan ini karena kandungan alkoholnya, sebagai bahan pengganti dapat digunakan air jeruk atau jus apel siap pakai.
Siasat 4:
Anda penggemar hidangan Italia dan selalu mencoba resep baru dari negeri ini? Simpanlah selalu oregano kering dalam lemari bumbu. 1 sdm oregano kering = 1 sdm oregano segar. Jadi sama saja bukan? Jika tak ketemu oregano segar saat belanja, ganti saja dengan marjoram, thyme atau daun basil yang segar.
Siasat 5:
Minyak bunga matahari. Selain harganya yang mahal, minyak ini juga digunakan untuk masakan-masakan tertentu saja. Jika Anda ingin mencoba resep dengan bahan ini, tak usah pusing, ganti saja dengan minyak jagung atau minyak sayur.
Anda sudah tidak bingung lagi ‘kan? Meskipun bahan ‘asli’ tak tersedia Anda masih tetap bisa menyajikan masakan istimewa bagi keluarga. Selamat memasak!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar